JKT48 logo

JKT48
Official Web Site

Berita Terbaru

Pengumuman Mengenai JKT48 Handshake Festival

1 November 2013
Kabar gembira bagi teman-teman yang ingin handshake dengan member JKT48, karena pada hari Minggu tanggal 10 November 2013 akan digelar “JKT48 Handshake Festival”. Event ini terbuka bagi mereka yang sudah mendaftar untuk mengikuti event Individual Handshake “Fortune Cookie in Love – Fortune Cookie Yang Mencinta“, maupun yang ingin mengikuti General Handshake “Heavy Rotation”. Selain event handshake, kalian dapat mengikuti acara-acara menarik seperti siaran langsung dari member JKT48, permainan seru di booth sponsor, serta mini live performance. Dan untuk merayakan Hari Pahlawan Indonesia, maka kami menyarankan bagi teman-teman untuk datang meramaikan event ini dengan pakaian bertema “Hari Pahlawan”. Bakal banyak kejutan lho! Inilah event yang ditunggu-tunggu, selamat menikmati “JKT48 Handshake Festival”!

* Waktu Pelaksanaan: Minggu, 10 November 2013 pukul 10:00 WIB s/d 21:00 WIB
* Tempat: Epicentrum Walk (Komplek Rasuna Epicentrum, Kuningan)
Jl. H R Rasuna Said, Jakarta 12960
* Denah Venue:

* Jenis Acara
Selain event Handshake, akan ada siaran langsung (broadcast) oleh para member JKT48, Game Tournament, Mini Live Performance, dan masih banyak acara menarik lainnya.

General Handshake Album Pertama JKT48 “Heavy Rotation”
Sesi 1: Pukul 10:00 - 11:00 WIB
Sesi 2: Pukul 11:00 - 12:00 WIB
Sesi 3: Pukul 15:00 - 16:00 WIB
Sesi 4: Pukul 16:00 – 17:00 WIB
* Total terdiri dari 4 sesi. Mohon siapkan tiket yang diperoleh saat pembelian CD “Heavy Rotation” Tipe A.
* Bagi yang belum memiliki tiket, dapat membeli pada saat event belangsung.
* Anda dapat berpartisipasi di sesi manapun. Namun harap diperhatikan bahwa batas waktu yang disediakan untuk setiap sesi hanya 40 menit. Jika waktu telah habis, silakan mengantre untuk sesi berikutnya. * Susunan member akan diumumkan pada hari pelaksanaan.

Ajak teman kalian untuk ikut berpartisipasi. Kami tunggu kehadiran kalian semua!


JKT48 Operation Team

News

Pengumuman Mengenai Birthday 2-Shot Online bulan April dengan Chekicha

Pengumuman Mengenai 11th Anniversary Generasi 3 JKT48 Party!

Pengumuman Mengenai Penjualan Digital Wallpaper Pack “Patroli Sahur: Idol Style!!” dengan bonus Video Call with JKT48 Virtual

Pengumuman Mengenai Video Call Pengganti Lulu Salsabila

Pengumuman Mengenai Pre-Order Digital Photobook “Heart & Harmony” dengan bonus Video Call with JKT48

Selengkapnya >

Schedule

QUIT GAME - ADDITIONAL

QUIT GAME - RESCHEDULE

JKT48 SCHOOL

CATUR ASTA

Liburland Festival 2025

Selengkapnya >