Berita Terbaru
Pengumuman Mengenai Pertunjukan Perdana “Pajama Drive” oleh Generasi 10 JKT48
Terima kasih atas dukungannya untuk JKT48!
Pajama Drive adalah setlist pertama dari JKT48 dan telah dibawakan oleh berbagai generasi. Kini generasi 10 JKT48 akan membawakan kembali setlist tersebut spesial hanya dengan 8 orang member. Setelah persiapan dan latihan yang panjang, akhirnya shonichi (pertunjukan perdana) akan dilaksanakan.
Berikut adalah detail pertunjukannya:
Pertunjukan perdana “Pajama Drive”
- Tanggal: 19 November 2022
- Jam pertunjukan: 16.00 WIB
- Harga tiket:
Rp 30.000 (tiket.com live streaming)
Rp 200.000 (menonton langsung di JKT48 Theater, khusus OFC)
Tiket pertunjukan offline akan mulai dijual pada hari Senin 14 November 2022 pukul 19.00 WIB melalui website jkt48.com
Mari kita sambut penampilan perdana mereka di setlist Pajama Drive dengan dukungan dan semangat yang hangat! Kami tunggu kehadirannya!
Mohon dukungannya selalu untuk JKT48
JKT48 Operation Team.