JKT48 logo

JKT48
Official Web Site

Berita Terbaru

Informasi Mengenai Kondisi Kesehatan Flora Shafiq (Team T)

28 September 2020
Terima kasih atas dukungannya untuk JKT48.

Pada hari Kamis, 24 September yang lalu, Flora Shafiq (team T) didapati terpapar oleh virus COVID-19.

Awalnya Flora mengalami gejala pusing, demam, dan tidak bisa mencium bau dan rasa pada hari Sabtu, 19 September. Setelahnya yang bersangkutan dirujuk ke rumah sakit untuk melakukan tes dan didapati bahwa  ia terpapar virus tersebut.

Flora terakhir kali melakukan kontak dengan member dan staff pada hari Jumat, 11 September dan setelah itu tidak melakukan kegiatan JKT48. Saat ini, seluruh member dan staff juga telah melakukan tes dan semuanya negatif virus COVID-19.

Sekarang kondisi Flora telah pulih kembali. Suhu tubuh serta indra pembau dan pencium telah kembali normal. Tetapi yang bersangkutan masih menjalani perawatan dan isolasi di rumah sakit.

Oleh karena itu, Video Call dengan Flora yang dijadwalkan pada tanggal 28 September 2020 akan dibatalkan dan semua pemilik tiket akan mendapatkan refund dalam bentuk JKT48 Point.

Setelah ini pun, kami berkomitmen untuk terus menjaga kesehatan dan keselamatan para member dan staff.

Mohon doa dan dukungannya untuk Flora agar kembali pulih dan bisa kembali berkegiatan.

JKT48 Operation Team.

News

Pengumuman Mengenai 11th Anniversary Generasi 3 JKT48 Party!

Pengumuman Mengenai Penjualan Digital Wallpaper Pack “Patroli Sahur: Idol Style!!” dengan bonus Video Call with JKT48 Virtual

Pengumuman Mengenai Video Call Pengganti Lulu Salsabila

Pengumuman Mengenai Pre-Order Digital Photobook “Heart & Harmony” dengan bonus Video Call with JKT48

Pengumuman mengenai 2025 JKT48 Ramadan Event Live Stream Charity

Selengkapnya >

Schedule

JKT48 SCHOOL

Liburland Festival 2025

Gema Fest 2025 - Samarinda

Gema Fest 2025 - Makassar

Selengkapnya >