JKT48 logo

JKT48
Official Web Site

Berita Terbaru

Informasi Mengenai Project Video After Rain

18 April 2020
Terima kasih atas dukungannya untuk JKT48.
 
Sejak adanya himbauan sosial distancing di masa pandemi COVID-19 ini, kegiatan JKT48 menjadi semakin terbatas. Tetapi kami mendapat banyak dukungan dari para fans sekalian di sosial media melalui hashtag #semangatJKT48One. Terima kasih banyak.
 
Dari sana, Beby sebagai kapten JKT48 telah menyampaikan perasaannya saat ini dan hal yang ingin ia lakukan melalui akun Twitternya.
 
JKT48 ingin menjadi keberadaan yang memberikan energi untuk kalian. Oleh karena itu di tengah situasi yang serba terbatas ini kami ingin mengajak para fans JKT48 untuk membuat sebuah project menyanyi After Rain bersama-sama.
Para member JKT48 akan menyanyi dan para fans harap mengirimkan video chant untuk lagu "After Rain".
Video dari para fans akan digabungkan dengan video dari member dan akan diupload ke Youtube.
 
Kamu bisa memilih salah satu cara di bawah ini untuk berpartisipasi dalam project After Rain:
1. Upload video kamu di Twitter dengan hashtag #JKT48AfterRain dan mention akun @officialJKT48. Apabila video lebih panjang daripada batas durasi video Twitter, harap memotongnya dan mengirimnya dalam thread tweet.
2. Kirim video kamu sedang nge-chant ke email [email protected] dengan subject JKT48 AFTER RAIN.
 
Untuk guide video chant dapat dilihat di sini: https://youtu.be/NB9dQa_J81g
 
Kami tunggu video kamu sampai tanggal 22 April 2020 pukul 23.59. 
Mari bersama-sama menyatu dengan semangat ONE!
 
JKT48 Operation Team.

News

Pengumuman Mengenai Stage Activity dan Mini-Live Performance di JKT48 26th Single Personal Meet & Greet Festival

Pengumuman Mengenai Birthday 2-Shot Online bulan Februari dengan Chekicha

Pengumuman Mengenai JKT48 #KuSangatSuka Dance Challenge

Pengumuman Mengenai Pertunjukan Perdana “Te wo Tsunaginagara” oleh JKT48

Pengumuman Mengenai #KuSangatSuka Exclusive Showcase

Selengkapnya >

Schedule

Aturan Anti Cinta

Pajama Drive

Sambil Menggandeng Erat Tanganku

Ingin Bertemu

Sambil Menggandeng Erat Tanganku

Selengkapnya >